Permaisuri Kembali ke Sekolah

Kamu Siapa?



Kamu Siapa?

1Saat Qing He berkata 'Aku mengaku kalah' Wu Ming baru melepaskannya, Qing He juga tidak melawan lagi, tapi malah ia berjalan ke dekat Bai Jincheng.     

"Tuan Muda Sekte, Qing He sudah kalah."     

"Dikurung 3 hari."     

"Baik!"     

Qing He mengangguk, kemudian ia pun pergi.     

Bai Jincheng berdiri di atas tangga dan menatap Wu Ming sembari bertanya, "Kamu siapa?"     

Seorang pelayan perempuan pasti tidak memiliki kemampuan yang kuat seperti ini.     

"Keluargaku bangkrut dan jatuh miskin. Tidak ada tempat yang bisa aku datangi, sampai akhirnya sampai di sini." Wu Ming melihat Bai Jincheng dan menjawabnya dengan datar.     

Ia telah memanipulasi identitasnya yang sebenarnya. Awalnya ia mengaku lahir dari keluarga yang lumayan, tapi karena bangkrut ia tidak tahu harus ke mana dan kemudian sampai ke sekte Yu Shou menjadi pelayan.     

Karena dulu keluarganya berkecukupan, sehingga ia pernah belajar sedikit ilmu bela diri jadi tubuhnya sangat kuat.     

Wu Ming sama sekali tidak memiliki energi kekuatan di dalam tubuhnya, ia hanya manusia biasa. Saat ia di depan orang yang memiliki kekuatan kultivasi, ia tidak memiliki kewenangan sama sekali.     

Jika ada orang yang memiliki kekuatan tingkat pemula mengeluarkan api atau apapun, Wu Ming pasti tidak bisa menghindar, ia pasti akan mati.     

"Kemampuan yang lumayan bagus, di akhir tahun boleh ikut acara besar." Setelah berkata seperti itu, Bai Jincheng langsung pergi.     

Wu Ming tidak mengerti maksud dari ucapan Bai Jincheng, ia semakin heran.     

"Maksud Jincheng adalah ia ingin membimbingmu." Yan Qingming berjalan ke depan Wu Ming. Tatapan matanya masih tampak kaget, kemudian ia melanjutkan berkata, "Setiap akhir tahun, di antara pelayan satu dengan lainnya akan ada acara pertarungan, dan pemenangnya akan mendapatkan Xi Sui Dan yang berharga. Dengan adanya Xi Sui Dan maka ia bisa melatih kekuatan kultivasi dan akan menjadi murid luar. Wu Ming, kamu berlatihlah dengan giat. Jincheng sangat jarang memiliki pemikiran untuk membina seseorang."     

Setelah berjalan beberapa langkah, Yan Qingming tiba-tiba menghentikan langkahnya, sambil berbalik ia tersenyum lembut, "Kalau Wu Ming tidak keberatan, aku ingin berlatih bersama denganmu."     

Setelah itu Yan Qingming kemudian pergi, semua murid yang ada di sana masih tercengang.     

Tuan muda sekte Bai Jincheng bersedia mengajukan seorang pelayan?     

Meskipun tidak bisa langsung mendapatkan obat Xi Sui Dan, Wu Ming harus mengikuti acara pertarungan dan berjuang untuk dirinya sendiri supaya bisa menjadi pemenang, tapi…      

Selama bertahun-tahun, tuan muda sekte tidak pernah melakukan hal seperti ini!     

Dilihat dari kemampuan Wu Ming, berapa banyak pelayan yang ada di sini yang bisa dikalahkannya?     

Jika Wu Ming saat akhir tahun bisa mendapatkan Xu Sui Dan, ia pasti akan dengan cepat meningkatkan kemampuan yang lebih hebat lagi!     

Tidak hanya itu, Pangeran Yan sebagai murid inti saja ingin berlatih bersama-sama dengannya!     

"Nona Wu Ming, ayo kita makan bersama." Seorang pelayan perempuan memutarkan bola matanya dan langsung mencari kesempatan!     

"Wu Ming, sini makan dengan kami saja, kami menyisakan tempat duduk untukmu!" Seorang murid dalam langsung mengundangnya!     

Banyak orang yang bersikap baik pada Wu Ming, karena 'Wu Ming' yang sekarang mungkin akan menjadi 'Wu Ming' yang besar dan hebat!      

Xiao Xue yang masih duduk di atas lantai merasa menyesal!     

Ia telah membuat masalah yang besar dengan calon orang hebat yang dekat dengan tuan muda sekte?     

Kalau bisa mengulang kembali, ia tidak ingin melakukan perbuatan bodoh seperti tadi!     

"Yuan'er, Yuan'er, apa yang sedang kamu pikirkan?" Lei Zhou yang berdiri di samping Ye Yuan bertanya.     

Akhirnya Ye Yuan pun sadar, ia menggelengkan kepalanya sembari berkata, "Tidak apa-apa, lanjutkan makan saja."     

 -     

Saat malam hari.     

Karena pada saat siang hari ia bertarung dengan Qing He, sehingga cahaya ungu yang ada di dalam tubuh Wu Ming kini semakin banyak. Dan cahaya ungu itu menjadi semakin terang hari ini.     

Ia duduk bermeditasi dan bersemangat mengumpulkan cahaya ungu. Ia mengumpulkan titik-titik cahaya itu menjadi satu dan perlahan terkumpul menjadi banyak.     

Sampai pagi hari, cahaya ungu yang ada di dalam tubuh Wu Ming telah menyatu, sudah seperti anggur yang besar.     

"Dengan adanya cahaya ungu sebanyak ini bisa mengeluarkan berapa lama energi kekuatan?" Ia bertanya dengan suara kecil.     

[3 detik, tidak banyak.]Mo Baobao menggelengkan kepala.     

"Sudah cukup!" Wu Ming membuka matanya, dan pupil matanya yang hitam kini tampak bersinar terang.     

Sebagai orang yang telah kehilangan kekuatan, dan kini ia masih bisa berlatih lagi, ini adalah sebuah keberuntungan dan harus mensyukurinya. Ia tidak ingin berharap lebih banyak lagi!     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.