Istri Kecilku Sudah Dewasa

Segerombol Orang yang Menarik Perhatian



Segerombol Orang yang Menarik Perhatian

1Pengawal kesembilan kemudian maju dan menunjukkan gelang masuk kepada dua serigala penjaga. Begitu dua ekor serigala itu melihat gelang tersebut, mereka pun memandangi Xuanyuan Pofan dan gerombolannya. Setelah memasukkan orang-orang itu ke dalam ingatannya, mereka pun akhirnya membiarkan gerombolan Xuanyuan Pofan masuk ke dalam.     

Menara Ming Ying sebenarnya adalah sebuah lingkaran yang sangat besar, dan di dalamnya masih ada lingkaran besar lainnya. Di halaman luar merupakan lingkaran besar paling dari luar menara ini.      

Ribuan tempat latihan tersebar di halaman luar, di mana para peserta dapat berlatih dan melakukan pemanasan sebelum pertandingan di sana. Sedangkan lingkaran besar di tengah-tengah, yang merupakan lingkaran paling besar dan juga menara Ming Ying itu sendiri.     

Di dalam menara itu, ada kamar untuk para peserta pertandingan yang berbentuk busur dan mengelilingi menara tersebut. Di tengah-tengah halaman dalam yang berbentuk lingkaran, terdapat tanaman merambat hijau, yang berdiri dan menjulang tinggi, serta dikelilingi dedaunan hijau besar. Seberapa tinggi Menara Ming Ying, seberapa tinggi pula tanaman hijau itu merambat.     

Menara Ming Ying dihubungkan oleh batang tanaman rambat hijau di setiap lantainya. Lalu, tanaman tersebut terbagi menjadi empat batang, yaitu di utara, selatan, barat dan timur.      

Di tengah batang-batang tanaman tersebut adalah awan tangga. Dengan naik awan tangga, maka para pesertanya bisa naik untuk mencapai setiap lantai. Lalu, di setiap pintu gerbang awan tangga di setiap lantai, pasti juga ada dua serigala yang menjaga.     

Kamar menara Ming Ying terbagi menjadi empat jenis, yaitu area kamar gratis, area kamar level medium, area kamar level tinggi, dan area kamar tamu VIP. Area kamar gratis adalah area kamar yang statusnya terendah di menara Ming Ying ini. Kamar tersebut dipersiapkan khusus untuk para peserta yang kurang mampu.      

Karena mengikuti pertandingan Fengyun Sirius tingkat besar, maka peserta juga harus tinggal di menara Ming Ying. Jika peserta memiliki ilmu bela diri yang hebat namun status peserta itu bukanlah dari orang yang berpendidikan atau orang kaya. Dan lagi, jika tidak ada yang menyediakan akomodasi gratis untuk mereka. Maka sudah dipastikan kalau mungkin mereka akan menyerah dengan pertandingan ini, karena kendala biaya kehidupan yang harus mereka tanggung.     

Jika seperti itu akhirnya, hal tersebut benar-benar sangat disayangkan sekali. Karena pertandingan Fengyun Sirius tingkat besar tidak akan pernah membiarkan orang berbakat kehilangan kesempatan, untuk menjadi orang terkemuka hanya karena kemiskinan sementara seperti itu.      

Jadi, area kamar gratis menara Ming Ying ini disediakan sebagai salah satu keberuntungan untuk sebagian para peserta yang memiliki keadaan seperti ini. Walaupun fasilitas kamar gratis ini tidak sebaik kamar-kamar di area lainnya. Tapi setidaknya, kamar gratis ini sudah cukup baik dibandingkan dengan beberapa hotel atau penginapan di luar sana.     

Tapi, jika berhasil menang dalam pertandingan pertama atau bisa masuk ke dalam sepuluh besar dari daftar pertandingan Fengyuan Sirius. Peserta bisa langsung meninggalkan area kamar gratis dan tinggal di area level medium, atau bisa naik ke area level tinggi, bahkan ke area level tamu VIP.      

Dunia ini memang seperti ini, tidak peduli kamu miskin atau kaya, selama kamu punya kemampuan dan kekuatan, maka dunia tidak akan mungkin memperlakukanmu dengan buruk.     

Tak perlu dijelaskan mengenai area kamar di tingkat lainnya, terlepas dari kemampuan yang kamu miliki. Selama punya uang dan semakin banyak kamu bersedia membayar kamar terbaik dengan uangmu, maka kamu akan mendapatkan tempat tinggal di kamar dengan tingkat yang lebih tinggi.      

Jadi, Xuanyuan Pofan yang kini sedang menggandeng Liuli Guoguo yang berbaju merah muda. Serta membawa para gerombolannya ini untuk langsung pergi ke area kamar tamu VIP. Lalu, area kamar tamu VIP terletak di lantai paling atas di menara Ming Ying.      

Terlihat seorang pemuda berjubah hitam yang tampan, berbakat, anggun dan sangat mencolok. Kemudian yang satunya lagi adalah seorang gadis kecil berbaju merah muda yang imut, cantik, mungil dan begitu menggemaskan. Jika mereka berjalan terpisah, jelas mereka akan menarik perhatian, hingga tidak kurang dari 80% kepala orang lain di sana, yang akan menoleh ke arah mereka.      

Apalagi, jika dengan situasi seperti sekarang, yaitu saat seorang pemuda tampan, yang tengah menggandeng tangan kecil dari gadis imut itu, lalu berjalan bersamaan. Lalu, di belakang pemuda berjubah hitam dan gadis berbaju merah muda ini, ada seorang pemuda yang lebih muda, dan juga sangat tampan, dengan mengenakan baju berwarna putih.      

Lalu ada seorang gadis kecil yang membawa keranjang bunga di gerombolan tersebut. Walaupun gadis kecil ini agak sedikit gemuk, tapi dia juga sangat imut sekali.      

Kemudian di belakang juga ada empat pria bertubuh kekar, serta memiliki wajah yang begitu tegas, dengan balutan baju berwarna putih. Dan yang terakhir, ada seorang wanita berbaju merah yang begitu cantik, dengan tubuh yang sangat montok.     

Xuanyuan Pofan kini tengah berjalan bersama segerombolan pasukannya. Sejak turun dari kereta kuda hingga sampai di menara Ming Ying. Bahkan dari halaman luar menaranya dan sampai masuk ke halaman dalam, lalu naik ke awan tangga. Selama perjalanan ini, bisa dikatakan mereka telah menarik banyak pandangan mata dan perhatian yang lainnya.     

"Kakak Po, aku menyadari kalau banyak sekali orang yang memandangi kita," kata Liuli Guoguo yang saat ini sedang digandeng dan naik ke awan tangga oleh Xuanyuan Pofan. Dia tidak bisa menahan diri untuk mengatakan ini, dengan mata besar bagai anggur yang berkedip bingung melihat semua ini. Hal tersebut benar-benar membuatnya terlihat sungguh imut sekali.      


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.