Permaisuri Kembali ke Sekolah

Menjadi Ketua Dua Sekte!



Menjadi Ketua Dua Sekte!

2Yin Wushuang berdiri di atas panggung, hembusan angin membuat rambut hitamnya gaun merah yang ia kenakan terbang, ia terlihat sangat mempesona.     

Di tubuhnya terdapat banyak luka, dan juga banyak lebam di wajahnya. Sikap dan ekspresinya yang angkuh dan dingin membuatnya berbeda dari kebanyakan orang.     

Di belakang tubuhnya, mayat Yin Cheng sudah menjadi abu. Hingga akhirnya tertiup angin dan terbang ke udara.     

Semua murid sekte Dao sangat kaget, bahkan atasan Han juga matanya langsung terbelalak. Semula ia mengibaskan tongkat ekor kuda yang ada di tangannya, namun tiba-tiba berhenti di tengah-tengah udara.     

Yin Cheng telah meninggal, kini seluruh sekte Dao berada dibawah naungan Yin Wushuang. 'Yin Wushuang… Apa dia benar-benar Yin Wushuang yang asli?'     

Banyak pertanyaan yang terlintas di benak semua orang, tapi kebanyakan orang-orang kaget dengan sikap Yin Wushuang. Ia benar-benar telah mengalahkan Yin Cheng yang memiliki kekuatan tingkat He Ti, dengan menggunakan kekuatannya yang hanya tingkat Jin Dan level akhir.     

Ini adalah pertarungan yang paling hebat yang pernah terjadi di dunia kekuatan kultivasi. Murid sekte Dan tercengang sejenak, kemudian mereka mulai bersorak atas kemenangannya, "Ketua Sekte yang kedua! Ketua Sekte yang kedua!"     

Para ketua sekte dari sekte-sekte yang lain tampak sangat heran. Yin Wushuang yang masih berusia 16 tahun, tapi memiliki kekuatan tingkat Jin Dan level akhir. Selain itu, ia juga merupakan seorang master obat Dan dan bahkan sekarang ia telah menjadi ketua dari sekte Dan sekaligus ketua sekte Dao.     

Yin Wushuang adalah master obat Dan level 9 yang paling muda dalam sejarah. Ia juga adalah ketua sekte yang paling muda dalam sejarah. Ia adalah satu-satunya ketua sekte dari dua sekte yang kuat. Gadis itu… dengan kekuatan yang ia miliki langsung terbang ke atas langit. Dan kini ia juga akan menjadi penguasa bumi dan langit.     

Murid sekte Yu Shou saling menatap satu sama lain, mereka tidak menyangka gadis yang dulunya adalah seorang pelayan sekarang berubah dan menjadi seorang ketua sekte.     

Kejadian ini adalah sesuatu yang tidak akan pernah terpikirkan oleh banyak orang. Bai Jincheng perlahan membuka kepalan tangannya, lalu mengangkat gelas teh yang ada di depan sambil gemetar.     

Zhen Xue yang merupakan penerus sekte Shengnǚ berhenti mengobrol dengan Yan Qingming. Ia menatap Yin Wushuang yang ada di atas panggung dan merasa tidak percaya dengan kehebatan yang dimiliki Yin Wushuang.     

Ia tidak melihat bahwa Yan Qingming yang ada di sampingnya juga sangat kaget melihat kehebatan Yin Wushuang.     

Zhuo Jun adalah orang yang paling aktif, ia langsung melompat dan berteriak, "Wu Ming… oh tidak… Kakak Yin Wushuang hebat sekali!"     

Zhuo Jun masih sangat kecil, dan Yu Xu juga tidak menahannya karena apa yang ia lakukan tidak melanggar aturan. Ia hanya memuji Yin Wushuang hebat!     

Yin Wushuang tidak hanya memiliki keberanian yang besar, tapi juga kemampuannya juga sangat hebat.     

Ketua Tong dibantu oleh Lin Ye duduk kembali ke kursinya, kemudian ia mengangguk kepalanya sambil memainkan jenggotnya, "Orang yang bisa sukses! Orang yang bisa sukses!"     

 -     

 然而,就在这万众欢呼的时候,一道女音插了进来.     

Saat ada semua orang bersorak karena kehebatan yang dimiliki Yin Wushuang tiba-tiba ada seorang gadis yang berkata, "Nona Yin, bukankah seharusnya kamu menjelaskan tentang pembunuhan Tuan Muda Sekte Dao, Yin Tianji?"     

"Memang kamu sudah menang, tapi dunia kekuatan kultivasi tidak akan dapat memberikan toleransi pada orang-orang yang kejam seperti kasus pembunuhan." Zhen Xue saat itu sedang duduk dengan gaya yang elegan dan berkata dengan santai.     

Zhen Xue pun melanjutkan, "Ada 6 sekte besar, masing-masing menjaga mata spiritual dan di bawah mata energi kekuatan kultivasi adalah meridian naga yang tidak boleh rusak. Bagaimana kamu bisa meyakinkan kami bahwa kamu seorang gadis berusia enam belas tahun bisa menjaga mata energi kekuatan kultivasi?"     

Hanya 6 sekte besar yang berhak menjaga mata energi kekuatan kultivasi yang di bawahnya ada meridian naga. Ini semua berhubungan dengan kelangsungan hidup di dunia kekuatan kultivasi yang sebenarnya.     

Ide Zhen Xue sangat masuk akal, ada beberapa sekte yang belum menjadi sekte atas juga setuju dengan pertanyaan Zhen Xue. Kemudian mereka pun mengangguk sembari berkata, "Benar, Nona Yin hanya seorang anak kecil. Kamu memang memiliki kekuatan yang tingkatannya sudah tinggi di dalam tubuhmu, tapi entah bisa tanggung jawab masalah yang berat atau tidak."     

"Iya iya iya! Lagi pula saya masih sedikit bingung tentang apa yang dikatakan Yin Cheng saat dia belum mati tadi. Jadi, siapa sebenarnya yang membunuh Tuan Muda Sekte, Yin Tianji? Bagaimana tentang warisan garis keturunan?"     

Di dunia kekuatan kultivasi yang sebenarnya, Yin Cheng adalah orang yang lebih tua. Banyak orang yang mengagumi kemampuan dan wawasan yang dimilikinya. Beberapa tahun ini mata energi kekuatan tidak pernah mengalami masalah. Jika Yin Wushuang kalah, mereka tidak akan memberikan pendapat apapun apabila Yin Cheng yang mengurus sekte Dan.      

Tapi Yin Wushuang bisa menyelamatkan nyawanya dari bahaya sehingga ia menduduki posisi sebagai ketua sekte dari dua sekte sekaligus, 'Bagaimana jika nantinya akan timbul banyak masalah?' Batin semua orang.     

Yin Wushuang baru menjadi ketua hari ini. Masih belum lewat satu hari, sehingga ini adalah suatu hal yang sangat wajar, apabila banyak orang yang masih belum percaya sepenuh hati padanya.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.