Permaisuri Kembali ke Sekolah

Menghapus Kualifikasi Jabatan Atasan



Menghapus Kualifikasi Jabatan Atasan

2Jika semua murid merasa bahwa Wu Ming adalah pengkhianat, seharusnya mereka merasa berhati-hati. Tapi dengan kemunculan murid sekte Yao di dalam sekte Dan membuat mereka merasa takut.     

Apakah wilayah mereka sendiri telah dimasuki oleh musuh?     

Lin Ye menarik murid sekte Yao dan berjalan ke dekat Wu Ming, "Ketua Sekte, tadi Atasan Wu Ming memerintahkan saya untuk segera menangkap pencuri itu, jadi saya tidak bisa ikut berkumpul dengan para murid yang lain!"     

Saat ia melihat Wu Ming, ia merasa di lengan bajunya seperti ada sesuatu yang bergerak.     

Saat Lin Ye menarik rambut murid sekte Yao, ia baru mengangkat mengangkat kepalanya ke atas. Saat itu semua murid sekte Dan baru bisa melihat wajahnya dengan jelas, seketika mereka sangat kaget.     

"Yang Hui!"     

"Murid yang paling sombong!"     

"Kenapa dia ada di sini?"     

Ketua Tong melirik Wu Ming, lalu melirik murid sekte Yao dan berkata, "Yang Hui, kamu adalah murid sekte Yao, kenapa kamu ada di sekte Dan?"     

Ucapan ketua sekte itu sebagai peringatan pada murid sekte Yao.     

Ia melihat sekeliling dan seketika seluruh tubuhnya menjadi dingin!     

Bagaimana mungkin ia ada di dalam sekte Dan?!     

Tanpa sadar, Yang Hui mencengkram pinggang kirinya, pupil Lin Ye menyusut dan matanya sangat tajam. Kemudian ia mengambil tas ajaib dari pinggang dan melemparkannya ke ketua sekte.     

Tas ajaib adalah barang yang wajib dimiliki oleh setiap orang yang memiliki kekuatan kultivasi, bahkan ada barang keperluan energi kekuatan hitam. Harganya tidak terlalu mahal, dan dapat menampung banyak barang.     

Umumnya tas ajaib ini dikunci, dan hanya pemiliknya yang dapat membukanya. Tetapi selain pemilik tas itu jika ada orang yang memiliki kekuatan lebih tinggi daripada pemiliknya juga bisa membukanya.     

Kekuatan Yang Hui saat ini mencapai tingkat Xin Dong level 2, sedangkan kekuatan ketua sekte adalah tingkat He Ti, sehingga kekuatan ketua bisa menekan kekuatannya.     

Tanpa menggunakan banyak energi, tas milik Yang Hui bisa dibuka dengan mudah oleh ketua sekte. Kemudian ketua sekte menuangkan semua isinya dan ternyata di dalamnya terdapat rumput Huo Long.     

"Hmm… murid sekte Yao yang mencurinya?"     

"Murid sekte Yao kenapa memiliki giok masuk ke dalam tempat penyimpanan bahan obat?"     

"Bukankah itu berarti salah satu dari kedua Atasan itu ada yang tidak beres?"     

"Hey, bicaralah dengan benar. Jika atasan Wu Ming yang bermasalah, untuk apa dia melapor ada pencuri?" Lin Ye menunjuk ke murid itu.     

Murid itu tidak setuju, "Tapi juga tidak mungkin atasan Yao yang bermasalah, kalau atasan Yao yang bermasalah, pasti dari awal sudah kehilangan bahan obat di tempat penyimpanan!"     

"Yang Hui, beritahu padaku, kenapa kamu ada di sini? Kalau kamu tidak menjawab, nyawamu akan tertinggal di sekte Dan!" Ketua Tong melototi Yang Hui dan bertanya.     

Yang Hui menggertakkan giginya, ia tahu kondisi ini tidak bersahabat. Ia hanya menunduk dan tidak menjawab apapun.     

"Baik." Ketua Tong memerintah, "Ayo bawa dia ke aula balai hukum pidana!"     

Dua murid langsung menyeret tangan Yang Hui dan membawanya ke aula balai hukum pidana!     

Yang Hui telah dibawa pergi, sekarang semua orang hanya fokus melihat Atasan Wu Ming dan Atasan Yao.     

"Kalian berdua, serahkan liontin giok Atasan padaku." Ketua Tong berteriak dan berkata dengan kesal, "Sebelum masalah ini terbongkar, aku akan menghapus jabatan kalian! Kalian tidak boleh masuk ke dalam ruang penyimpanan obat dan tempat penyimpanan buku! Dan juga tidak boleh meninggalkan sekte Dan. Jika ada yang melanggar, maka orang itulah pencurinya!"     

Mereka harus menggunakan liontin giok untuk bisa masuk ke dalam tempat penyimpanan bahan obat dan tempat penyimpanan buku.     

Tempat penyimpanan bahan obat sangat penting, tempat penyimpanan buku juga penting. Karena di sana terdapat beberapa cara untuk meracik obat.     

Dua tempat ini adalah jantung dan otak sekte Dan.     

Atasan Wu Ming dan Atasan Yao tanpa ragu-ragu menyerahkan liontin giok kepada ketua sekte.     

 -     

Semua orang pun bubar, karena masalah ini belum menemukan jalan keluarnya.     

Sebelum atasan Yao meninggalkan tempat ini, ia mendengus dengan sikapnya yang dingin.     

Semua orang pergi, kemudian Lin Ye berjalan ke depan Wu Ming dan merangkul lengan Wu Ming sembari berkata, "Kamu hebat ya."     

Seekor tikus putih keluar dari lengan baju Lin Ye dan melompat ke atas pundak Wu Ming.     

Tadinya saat ia bertanya pada Wu Ming ada apa, Wu Ming menjawabnya, 'Kamu pergi menyelamatkan adikmu' tapi sebenarnya ia telah menyalurkan suara kepadanya untuk menyuruhnya menangkap pencuri.     

Ia merasa di dalam tubuhnya ada sesuatu yang menyuruhnya untuk memanjat dan benda itu adalah Jin Mao si tikus pemburu harta karun.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.