Perjuangan Menembus Surga

Kerja Sama yang Meningkat Pesat



Kerja Sama yang Meningkat Pesat

2Di dalam hutan yang lebat, Dou Qi tiba - tiba melonjak dengan ganas. Beberapa saat kemudian, sesosok manusia meluncur di atas tanah ketika ia terdorong ke belakang sebelum menghantam sebuah tonjolan batu dengan keras. Wajahnya berkedut dan bercak darah mengalir dari sudut mulutnya.     

Rasa sakit luar biasa yang terpancar dari punggungnya membuat keganasan dan kebrutalan melintas di mata pemuda berbaju kuning. Namun, tanpa menunggu dirinya bertindak, bayangan hitam di depannya mendadak melesat lalu berhenti. Sebuah bayangan gelap yang besar, membawa suara angin yang terbelah ketika bayangan tersebut dengan keras dan penuh amarah menghantam kepala pemuda yang depannya itu.     

"Jangan!" Bayangan gelap tadi menerkam ke arahnya. Tenaga mengerikan yang terkandung di dalamnya, akhirnya membuat sebuah perasaan terkejut melintas di mata pemuda berbaju kuning itu, ketika ia berteriak tanpa sengaja.     

Ketika suara dari lelaki berbaju kuning terdengar, bayangan gelap yang menghantam maju ke wajahnya, mendadak berhenti. Meskipun bayangan hitam telah berhenti dengan sangat tepat waktu, angin yang terbawa dengan ayunan tadi masih melewati udara dan dengan kejam membuat wajah pemuda berbaju kuning mengalami pergolakan perubahan beberapa kali seperti sebuah gelombang air. Baru setelah itu, ia tersadar.     

Bayangan hitam itu berangsur - angsur pergi dan sebuah pedang besar menancap dalam di tanah di depan pemuda berbaju kuning. Pemuda berjubah hitam itu memandang ke bawah ke arah pemuda berbaju kuning dari atas. Suara samarnya membuat wajah pemuda berbaju kuning itu gemetar kembali, "Serahkan Kartu Kristal Api milikmu."     

"Kalian… kalian adalah murid - murid baru. Kenapa kau membutuhkan Kartu Kristal Api kami?" Pemuda berbaju kuning itu menelan seteguk air liur dan memandang empat pertarungan sengit yang lain. Matanya berputar sedikit ketika ia membuka mulutnya dan bertanya.     

"Sewajarnya, kita menginginkan 'Energi Api'…" Xiao Yan tertawa pelan. Telapak tangannya yang menggenggam Pedang Penguasa Xuan Berat dengan erat, mempererat genggamannya sedikit lagi. Ia tersenyum dan berkata, "Serahkan Kartu Kristal Api dalam sepuluh detik atau aku akan menghajarmu hingga setengah mati dan merenggutnya sendiri. Pilihan mana yang akan kau ambil?"     

Sebuah hawa dingin menjalar ke dalam hati pemuda berbaju kuning itu ketika ia memandang wajah lembut dan tampan yang tersenyum milik Xiao Yan. Orang ini sungguh mengerikan… Saat ia merasakan nada sedingin es di suara Xiao Yan, pemuda berbaju kuning merasakan keengganan di hatinya, tetapi ia tidak berani untuk menunda - nunda. Wajahnya penuh dengan kepahitan ketika ia mengeluarkan kartu kristal biru pucat dari dalam cincin penyimpanannya, lalu menyerahkan benda itu kepada Xiao Yan.     

Xiao Yan tersenyum ketika menerima kartu tersebut. Matanya melirik pada angka yang tertera, tiga puluh dua dan mengangguk diam - diam di hatinya. Tidak buruk. Sebuah panen yang sangat menghasilkan. Sungguh tak terduga bahwa orang ini ternyata lebih kaya daripada orang - orang yang telah mereka rampas sebelumnya.     

Tubuh Xiao Yan mendadak bergerak ketika ia memegang kartu di tangannya. Kaki kanannya menendang pelipis lelaki berbaju kuning dengan kekuatan yang tidak begitu kuat tetapi juga tidak lemah. Ia mengendalikan kekuatannya, hingga ia hanya menendang pria itu sampai pingsan dan tidak sampai menghilangkan nyawanya.     

Tidak lama setelah Xiao Yan mengalahkan pemuda berbaju kuning, empat pertarungan lainnya juga hampir berakhir. Beberapa saat kemudian, ketika empat sosok manusia melompat dengan hebat dari tanah dan bersatu, pertarungan itu akhirnya berakhir.     

"Lima Kartu Kristal Api. Jika kita mengurang itu tujuh hari 'jaminan minimal' dari 'Energi Api', kita telah mendapatkan total seratus dua puluh lima hari 'Energi Api', yang bisa dibagi… tiap orang dapat dengan kebetulan menerima dua puluh lima hari 'Energi Api'. Tidak ada yang keberatan kan?" Xiao Yan menerima Kartu Kristal Api dari tangan mereka berempat dan menghitung. Setelah itu, ia melambaikan kelima kartu itu dan tersenyum, ketika bertanya pada mereka.     

"Ya." Mereka berempat mengangguk. Ketika mereka telah setuju dengan cara pembagian tersebut, sudah sewajarnya mustahil bagi mereka untuk tidak setuju.     

Melihat mereka berempat mengangguk, Xiao Yan tersenyum dan melemparkan kartu - kartu itu ke arah mereka berempat, sembari berkata dengan sebuah senyuman, "Semuanya, ambillah sendiri. Jika tidak cukup, ambil dari kartu kristal lain."     

Kelima orang memegang sebuah kartu di tangan mereka dan menggunakan tenaga untuk mengusap kartu itu satu dengan yang lainnya. Sebuah cahaya seketika melesat. Angka berwarna merah di Kartu Kristal hitam yang gelap, meningkat sedikit, sekali lagi.     

Setelah merenggut 'Energi Api', Xiao Yan melemparkan kartu kristal biru pucat itu kembali, ke dada beberapa murid Akademi Dalam itu. Ia tersenyum pada mereka, yang terikat pada sebuah batang pohon, tak bisa bergerak dan berkata, "Para kakak tingkat, terima kasih untuk hadiahnya. Kami akan membayar kembali jika ada waktu, di masa depan. Untuk saat ini, kami akan mengucapkan selamat tinggal."     

"Bergegaslah pergi. Aku merasakan ada beberapa regu lain yang bergerak ke arah kita." Xiao Yan berbalik dan berkata kepada Hu Jia dan tiga orang lain. Setelah itu, ia melambaikan tangannya dan dengan sigap berlari ke dalam hutan yang lebat. Di belakangnya, keempat orang yang wajahnya penuh dengan perasaan girang, mengikuti tepat di belakangnya. Sekarang, mereka mendadak menyadari bahwa memilih Xiao Yan sebagai ketua, memang sebuah pilihan yang bijak. Hanya dalam beberapa jam, mereka telah berhasil mendapatkan 'Energi Api' dari dua kelompok murid senior Akademi Dalam. Panen besar ini sungguh membuat mereka menjadi sangat gembira.     

…..     

Sekitar lima hingga enam menit setelah regu Xiao Yan menghilang, cabang pohon di bagian hutan ini mendadak berguncang sedikit. Seketika, lima bayangan melesat keluar. Setelah mereka muncul dan melihat kelima murid senior Akademi Dalam yang telah diikat pada sebuah pohon, bahkan dengan mulut yang tertutup, wajah mereka seketika menunjukkan perasaan tertegun. Mereka saling tatap satu dengan yang lainnya, sebelum salah satu dari mereka memotong tali itu. Seketika, kelima orang yang kurang beruntung tadi, terjatuh lemas dan terengah - engah.     

"Kita dirampok oleh para murid baru!" Setelah menarik napas, pemuda berbaju kuning itu segera melompat dan mengumpat keras dengan wajah pucat.     

Kelompok murid senior yang baru saja datang, setelah mendengar suara pertarungan itu, tertegun, ketika mereka mendengar umpatan dari pemuda berbaju kuning itu. Wajah mereka seketika penuh dengan perasaan bingung, saat mereka memandang kelompok lelaki berbaju kuning.     

"Kau lihat apa? Jika kau bertemu dengan regu itu, kau tidak akan berakhir lebih baik! Kenapa angkatan murid baru kali ini punya orang - orang yang tidak normal?" Raut wajah kebingungan dari regu satunya, membuat pemuda berbaju kuning itu marah. Ia tidak peduli apakah kelompok ini, yang telah menyelamatkan mereka atau yang lainnya. Ia hanya membuka mulutnya dan memarahi. Bagaimanapun juga, mereka mungkin bisa merampas murid - murid baru di hutan ini, tetapi, murid baru itu juga diperbolehkan menyerang para murid senior.     

"Yakinlah, bahwa kita tidak akan selemah beberapa orang yang 'Energi Api'nya dicuri oleh murid - murid baru. Ini adalah kejadian aneh yang tidak pernah terjadi sebelumnya, selama sepuluh tahun terakhir di akademi dalam. Di masa yang akan datang, kau kemungkinan akan dianggap terkenal di dalam Akademi Dalam." Seorang yang memimpin kelompok itu juga menjadi sedikit marah karena kata - kata pemuda berbaju kuning itu dan terlalu malas untuk berlama - lama di situ. Ia melambaikan tangannya dan memimpin rekan - rekannya untuk bergerak dengan cepat menuju ke dalam hutan lebat. Mereka seketika menghilang.     

"Ketika kalian semua bertemu dengan mereka, kalian akan tahu apa arti keputus-asaan. Apa gunanya berlagak kuat sekarang?!" Pemuda berbaju kuning itu mengayunkan tinjunya penuh amarah kepada regu yang baru saja pergi. Ia mengeluarkan Kartu Kristal Api biru pucat dari dadanya dan melihat angka yang menyakitkan, yang tertera di situ: tujuh. Raut wajahnya murung, mendung, seperti ada sebuah badai yang akan datang. Ia tampak sangat menakutkan.     

Hampir tiga jam setelah Xiao Yan merampok regu berbaju kuning, mereka akhirnya bertemu regu murid lain yang terpisahkan, ketika langit berangsur - angsur menjadi gelap.     

Namun, kali ini, rencana mereka benar - benar gagal. Ini dikarenakan, regu dari murid senior yang ini memiliki tingkat kerjasama yang jauh melampaui dugaan kelompok Xiao Yan. Ketika mereka bertemu dua regu dari Akademi Dalam tadi, kelompok lima orang Xiao Yan telah bergantung pada kemampuan individu mereka yang luar biasa untuk memisahkan lawan dan akhirnya, mengalahkan mereka dalam pertarungan satu lawan satu. Namun, kali ini, mereka telah bertemu dengan sebuah plat besi yang kuat.     

Meskipun kelompok ini awalnya merasa panik ketika kelompok lima orang Xiao Yan menyergap mereka, hal itu hanya berlangsung sekejap, sebelum mereka dengan cepat memulihkan ketenangan mereka. Mereka berlima saling membelakangi satu sama lain, seperti sebuah tong logam. Bagaimanapun regu Xiao Yan meguji mereka, mereka hanya bergantung pada kerjasama tim mereka yang baik, menggabungkan kekuatan mereka untuk memecahkan serangan yang datang. Setelah keadaan yang terlihat imbang ini berlangsung selama setengah jam, Xiao Yan akhirnya mengambil keputusan yang tegas, melambaikan tangannya dan memimpin regunya untuk mundur. Kali ini, mereka kembali dari perburuan tanpa hasil. Karena mereka harus mengalami kegagalan ini, mereka jadi benar - benar memahami perbedaan macam apa yang ada pada tingkat kerja sama kelompok mereka ini, ketika dibandingkan dengan regu dari Akademi Dalam.     

Setelah mengerti akan kelemahan mereka, kelompok lima orang Xiao Yan mulai saling memahami dan berlatih bersama. Setelah semalaman berlatih tanpa tidur, kemampuan kerjasama di antara mereka tidak bisa dikatakan telah melonjak pesat, tetapi dibandingkan kemarin, itu adalah peningkatan yang besar. Ini karena, setidaknya, mereka telah mulai tahu bagaimana caranya untuk saling membantu dan tidak hanya bergantung pada kekuatan masing - masing, untuk melawan satu dari lima lawan, secara bersamaan, seperti yang mereka rencanakan awalnya.     

Harus dikatakan, latihan kerja sama satu malam di antara kelompok lima orang milik Xiao Yan ini, memang bermanfaat besar bagi mereka. Ini karena, pada keesokan harinya, regu Xiao Yan secara kebetulan dan dengan beruntung bertemu dengan regu yang memaksa mereka mundur kemarin. Ketika dua kubu bertemu, mereka awalnya terkejut. Namun, tepat setelah itu, sebuah pertarungan sengit, sekali lagi meledak!     

Kali ini, tidak seperti kemarin, regu Xiao Yan tidak merasa seperti kaki dan tangan mereka terikat. Meskipun mereka masih kesulitan menembus kerja sama yang kuat lawan mereka, setidaknya, terdapat kecenderungan bagi mereka untuk bisa membalas.     

Kelompok dari Akademi Dalam itu juga menyadari kemajuan kelompok Xiao Yan. Terlebih lagi, mereka juga terkejut saat mendapati bahwa, saat perseteruan di antara dua kubu menjadi semakin sengit, kerjasama di dalam kelompok Xiao Yan juga terasah selama bertarung dan berangsur - angsur menjadi semakin handal. Jika hal itu berlanjut, kemungkinan, mereka akan benar - benar dikalahkan, jika mereka hanya menunggu hingga kerjasama lawan mereka menjadi lebih hebat.     

Namun, tidak lama setelah kelompok Xiao Yan mulai berada di atas angin, raut wajah Xiao Yan mendadak berubah. Ia dapat merasakan, bahwa sepertinya, ada dua kelompok di sekitar mereka, yang terbang ke arah mereka dan bergegas ke arah medan peperangan mereka ini. Sudah jelas, mereka tertarik oleh gejolak Dou Qi yang dikeluarkan dari pertarungan di sini. Seketika, ia tidak berani menunda lebih lama lagi. Dengan sebuah ayunan tangan, ia berkata dengan tegas, "Mari kita pergi dari sini!"     

Mendengar teriakan Xiao Yan, Bai Shan dan yang lain, yang telah mulai menikmati pertarungan mereka, seketika tertegun. Walaupun mereka enggan meninggalkan situasi yang bagus ini, karena peringatan Xiao Yan yang akurat selama dua hari belakangan ini, mereka hanya bisa berhenti dan mengikuti Xiao Yan untuk kabur dengan cepat ke dalam hutan yang lebat. Akhirnya, mereka menghilang dari pandangan kelompok Akademi Dalam yang anggotanya penuh keringat, setelah bertarung melawan regu Xiao Yan untuk beberapa waktu.     

"Keparat. Peningkatan orang - orang itu terlalu pesat. Jika kita bertemu mereka lagi, kerjasama kita kemungkinan tidak akan begitu berpengaruh bagi mereka." Seorang pemuda, yang sepertinya merupakan pemimpin regu, menatap tempat dimana regu Xiao Yan telah menghilang tadi. Ia tidak bisa menahan umpatannya dengan wajah yang muram.     

Setelah pertarungan kali ini berakhir imbang, regu dari murid senior dari Akademi Dalam ini mendadak merasakan perasaan ngeri di hati mereka, ketika mereka menyadari, bahwa kelompok murid baru, yang terdiri dari tiga lelaki dan dua wanita ini, tampaknya berfokus pada mereka. Selama tidak ada kelompok lain di sekitar, regu murid baru ini, yang bersembunyi di suatu sudut yang hening dan gelap, akan menyerang mereka dari arah yang berbeda - beda, membuat mereka lelah, hingga benar - benar kehabisan tenaga.     

Hanya dalam satu hari yang singkat, regu murid senior dari Akademi Dalam ini telah diserang oleh regu Xiao Yan tidak kurang dari lima kali. Terlebih lagi, selama lima kejadian ini, mereka sadar, bahwa kerja sama di dalam regu Xiao Yan menjadi semakin kuat. Baru saat inilah mereka menyadari, orang - orang ini ternyata menggunakan mereka sebagai batu loncatan!     

Namun, ketika mereka menyadari hal ini, hal itu sudah terlambat. Oleh karena itu, mereka sekarang telah mendapati diri mereka sekali lagi dikepung oleh kelompok lima orang Xiao Yan, yang telah lama mengincar dan mengganggu mereka. Kali ini, kerjasama yang ditunjukkan regu Xiao Yan akhirnya membuat mereka berakhir dalam keputusasaan. Kurang dari sepuluh menit, regu yang telah membuat kelompok Xiao Yan kebingungan saat pertama kali bertemu ini, telah diserang oleh kelompok itu, hingga mereka hancur berkeping - keping. Sebagai kubu yang kalah, 'Energi Api' di tangan mereka sudah sewajarnya menjadi rampasan perang dan diambil oleh kelompok Xiao Yan.     

Setelah pertarungan ini, berita bahwa ada sebuah kelompok murid baru yang memburu 'Energi Api' dari tangan murid senior dari akademi, akhirnya dan berangsur - angsur menyebar di dalam hutan. Oleh karena itu, beberapa kelompok murid senior dari Akademi Dalam mulai panik. Seluruh hutan untuk Kompetisi Berburu juga mulai menjadi kacau. Pertunjukan yang menarik tampaknya telah dimulai secara resmi.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.