Halo Suamiku!

Menemukan Foto Tempat Tidur di Ponsel Rong Zhan



Menemukan Foto Tempat Tidur di Ponsel Rong Zhan

0"Kalian berdua di Roma dan di rumah sakit yang sama," katanya dengan lemah.      

Kali ini, Sang Xia tidak bisa berkata-kata lagi, "..."      

Sebenarnya, Sang Xia sangat ingin bertemu dengan Su Li. Ia adalah sahabatnya, tetapi situasinya saat ini tidak memungkinkan sama sekali.     

Terlebih lagi Su Li akan melahirkan, jadi ia tidak mungkin meminta Su Li untuk datang. Sang Xia berpikir sejenak, dan akhirnya pikirannya tertuju pada Rong Zhan. Ia bertanya-tanya apakah Rong Zhan bisa memikirkan cara agar Sang Xia dapat menemani Su Li saat melahirkan bayinya.     

Sebenarnya, Sang Xia hanya merasa bahwa meski ia tidak mau bergantung padanya saat ini, itu sangat tidak mungkin.     

Tak berselang lama, Sang Xia melihat ponsel yang ada di sampingnya. Ia menyadari bahwa itu bukan ponselnya sendiri, melainkan milik Rong Zhan.     

Hanya saja, latar belakang layar pengaturan itu sangat menarik matanya.     

Latar belakang yang digunakan adalah fotonya.      

Tapi, tempat macam apa itu?     

Sekali lihat, kesan pertama yang muncul adalah tempat yang mirip dengan penginapan di gurun padang rumput. Dekorasi kayunya sederhana dan bersih.      

Dan di sana, ia berbaring di dekat jendela, terbungkus selimut, dan tubuhnya yang putih halus menghiasi tempat tidur itu. Sementara itu, ia tampak tidur dengan ponsel di dekat bantal.     

Awalnya, ia juga tidak memperhatikan foto di layar ponsel itu, tetapi ketika ia melihat dengan seksama, ia baru melihat bahwa latar belakang di ponsel yang ia letakkan di sebelah bantal jelas merupakan foto Rong Zhan yang melepas pakaiannya sambil menarik dasinya. .     

Sangat tampan, sangat jantan, dan sangat... seksi!     

Foto itu disimpan di ponsel dan diletakkan olehnya di kepala tempat tidur.     

Seketika, beberapa hal aneh muncul di lubuk hati Sang Xia, diiringi dengan rasa panas dari akar telinga.     

Mungkin ia sangat menyukai Rong Zhan saat itu, kalau tidak, bagaimana mungkin ia meletakkan fotonya di samping bantal, dan … tidur dengannya.     

Setelah memikirkan hal ini, ia kemudian membuka album foto di ponsel Rong Zhan untuk melihat apakah ada hal lain yang bisa membuktikan ingatan tentang keduanya.     

Begitu Sang Xia melihatnya, ternyata ia harus memasukkan kata sandi.     

Tapi tidak sulit baginya untuk bisa mendapatkan kata sandi itu. Bagaimanapun, ia seorang peretas, kan? Tepat di depan ponsel itu, serangkaian angka seketika membanjiri kepalanya.     

Tanpa membuang waktu, ia segera memasukkan kata sandi dan berhasil masuk ke album.      

Sang Xia sedikit terkejut. Meskipun ia telah menebak, tapi ketika melihat album tentang hari ulang tahunnya secara langsung, lubuk hatinya Sang Xia masih secara misterius menyemburkan rasa yang sedikit berbeda dan berdenyut.     

Satu-persatu foto itu terus bergulir.      

Namun ada beberapa foto yang begitu dilihat, itu membuat Sang Xia terlihat tidak wajar.     

Sialan.      

Tidak mengherankan jika album fotonya harus menggunakan kata sandi.      

Ini, berapa banyak foto mesra yang ia tangkap, bahkan... tempat tidur, foto di tempat tidur?     

Telinga Sang Xia semakin memanas.      

Sembari menjauhkan ponsel, ia menatap sedikit.      

Karena yang satu ini, sepertinya diambil secara diam-diam..     

Di sana, terlihat ia dan Rong Zhan tampaknya berada di tempat tertutup, mirip dengan ruang ganti. Kakinya tersangkut di pinggangnya yang kuat, dan roknya setengah telanjang. Sementara itu, Rong Zhan menyudutkannya di dinding, kepalanya terkubur di dadanya, dan tampak mengamuk dengan ganas. Sedangkan dirinya sendiri mengangkat lehernya dan meletakkan tangannya di rambut hitam Rong Zhan.     

Foto ini benar-benar intim dan menggairahkan, Namun, kapan foto itu diambil? Tampaknya foto itu diambil secara diam-diam, kan?      

Tapi bagaimanapun, Rong Zhan diam-diam juga menyimpan foto ini. Apa yang ingin ia lakukan dengan menyimpannya?     

Namun, ketika Sang Xia melihat gambar ini dan berencana menggesernya untuk melihat yang berikutnya, pikirannya seperti menampilkan dirinya di atas panggung, sedang bernyanyi, dan berkompetisi...??     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.