Halo Suamiku!

Gejala Sisa Gegar Otak



Gejala Sisa Gegar Otak

2Sang Xia bertanya siapa dirinya?     

Apakah dia kehilangan ingatannya?     

Tidak, tidak mungkin. Dia baru saja memanggil namanya!     

Saat ini, Sang Xia baru saja membuka matanya dan menatap pria asing di depannya. Tidak, dia menatap wajah asing itu dengan wajah pucat dan dia mencengkeram selimut yang menutup tubuhnya. Dia tidak bisa menahan diri untuk mundur.     

Apa yang sebenarnya terjadi? Ini jelas Bo Yi, Bo Yi... Kepala Sang Xia tiba-tiba merasakan sakit yang menusuk. Dia segera mendengus dan menutupi kepalanya dengan erat.     

"Ada apa, Sang Xia? Apa kamu tidak mengenalku? Aku Bo Yi."     

Setelah mengatakannya, saat mendapati penampilan Sang Xia yang tampak kesakitan, dia tidak bisa menahan diri untuk maju.      

Namun, Sang Xia tiba-tiba berteriak, "Tidak, jangan mendekat."     

Dia terus menyusut ke belakang, meringkuk, menutupi kepalanya, dan tubuhnya seolah jatuh ke dalam situasi yang tidak berdaya.     

Apa yang sedang terjadi? Mengapa dia tidak bisa mengingat.     

Bukannya dia tidak dapat mengingat mereka, tetapi dia tidak dapat mengingat wajah mereka semua.     

Dia tidak mengenal siapapun, bahkan Rong Zhan sekalipun... Sang Xia menggigit bibirnya dan memikirkannya dengan putus asa, tapi hanya ada satu garis besar.     

Di hadapan Bo Yi.      

Dia menatapnya seperti orang asing.     

Dia menyusut di sudut, dan kemudian perlahan-lahan melihat ke atas, matanya berkedip-kedip dengan kabut air yang kabur. Lalu dia menatap seseorang yang mengatakan namanya Bo Yi. Wajah macam apa itu? Baginya, wajah itu sangat asing. Dia tidak bisa melihat apakah pria itu baik atau bukan. Dia tidak bisa mengenali atau mengingatnya.     

Dia menutup matanya rapat-rapat dan membukanya lagi untuk melihatnya, seolah-olah itu adalah wajah asing lainnya.     

Akhirnya, pertahanan diri Sang Xia hancur, matanya memerah, dia tampak tak berdaya dan putus asa, "Bo, Bo Yi, benarkah itu kamu? Bantu aku, bantu aku, kenapa aku tidak bisa mengenali dirimu…..."     

Bo Yi tidak mengerti apa yang terjadi pada Sang Xia, tapi dia tiba-tiba mengingat jika dokter mengatakan bahwa Sang Xia mengalami gegar otak yang serius dan mungkin mengalami sisanya setelah bangun tidur.     

Jadi saat ini, bagaimanapun keadaan Sang Xia, dia harus membuat Sang Xia percaya pada dirinya dulu. Dia tidak bisa begitu sengsara sendirian.     

"Sang Sang, jangan takut. Apa kamu ingat apa yang terjadi pada kita sebelumnya, pertama kali kita bertemu di subway, ketika kamu berumur 16 tahun, apakah kamu ingat?"     

Saat Sang Xia mendengar Bo Yi mengatakan ini, dia mengangguk dan suaranya tercekat, "Aku ingat."     

"Baguslah kalau begitu, percayalah, aku tidak akan menyakitimu. Aku akan melindungimu." Setidaknya sebelum Rong Zhan membawanya kembali, dia akan melindunginya apapun situasinya.     

Saat ini, dia mencoba untuk menenangkan Sang Xia, "Tunggu aku di sini, aku akan memanggil dokter untukmu."     

"Tidak, tidak, jangan pergi."     

Sang Xia sangat ketakutan. Meskipun dia telah menatap pria itu selama beberapa waktu, dia masih tidak bisa mengenali wajahnya, tapi hanya ada mereka berdua di bangsal ini. Jadi, dia akan percaya jika orang ini adalah Bo Yi.     

Begitu dia pergi, dia tidak akan tahu dan tidak bisa mengenali siapa yang akan masuk lagi.     

Dan ketika dia mengingat kembali tentang topeng aneh yang pernah dia lihat sebelumnya, dia sangat ketakutan.     

Tidak ada yang tahu seperti apa wajah di baliknya.     

Bo Yi yang melihat Sang Xia tidak berdaya dan sengsara saat ini merasakan hatinya serasa disayat pisau tajam. Akhirnya, dia berkata perlahan, "Oke, aku tidak akan pergi. Kamu bisa istirahat dengan baik. Mungkin kamu tidak cukup istirahat sebelumnya. Sekarang masih sangat pagi, bagaimana kalau kamu tidur sebentar? Mungkin saat kamu bangun lagi, semuanya akan pulih. "     

Bo Yi tidak bisa menjelaskan gejala yang diderita Sang Xia saat ini. Apalagi mengenai sisa-sisa gejala gegar otak itu.      


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.