Selamat Tinggal Cinta Pertamaku

Kalian Masih Belum Menyerah



Kalian Masih Belum Menyerah

0Xue Ling tersenyum canggung dan menjelaskan dengan cerdik, "Presiden Ji, ayahku juga merasa bersalah akan insiden itu, jadi dia memintaku untuk mengobrol denganmu malam ini. Sehingga jika kamu meminta sesuatu, kamu bisa mengatakannya kapan saja kepadaku. Bukankah kamu tamu istimewa hari ini?"      

Ji Jinchuan meliriknya dengan acuh tak acuh dan tidak mengatakan apa-apa lagi. Dia membalikkan badan dan masuk ke dalam ruang konferensi.     

Di sisi lain, Chen Youran dan Qiu Shaoze gagal lagi, mereka pun meninggalkan hotel di awal acara. Di luar hotel, Qiu Shaoze duduk di tangga dan berkata, "Youran, mari kita beri tahu Ketua Redaksi Zhou bahwa wawancara untuk target kali ini harus digantikan dengan orang lain. Ngomong-ngomong…" Tiba-tiba terlintas sesuatu di kepalanya, dia kemudian melanjutkan perkataannya, "Apakah kamu mengenal Presiden Gu?"     

Mereka berdua baru saja menjadi teman saat mendapatkan tugas mewawancarai He Zimin. Selama menjalankan tugas bersama, Chen Youran merasa bahwa Qiu Shaoze bukanlah orang yang buruk. Dia selalu tulus melakukan apa pun untuknya Jadi, dia tidak menutup-nutupi dan berkata jujur kepadanya, "Dia adalah kakak iparku."     

Qiu Shaoze membelalakkan matanya karena terkejut dan dia menatapnya tanpa berkedip. Setelah beberapa saat dia sudah bisa tenang, tiba-tiba terlintas petunjuk dibenaknya. Presiden Gu adalah kakak iparnya. Istri Presiden Gu adalah Chen Shuna, dia… Dia adalah putri kedua keluarga Chen? Nona kedua keluarga Chen! Batinnya dengan mata yang kembali melotot lagi. Dia adalah wanita terkenal! Batinnya lagi.     

Akhirnya, Qiu Shaoze tiba-tiba menyadari perkataan Ketua Redaksi Zhou beberapa hari yang lalu dan berkata, "Tidak heran Ketua Redaksi Zhou memilihmu dari departemen editorial untuk mewawancarai Wali Kota He bersamaku."     

Chen Youran sudah tahu maksud Ketua Redaksi Zhou sedari awal, tetapi dia tetap menerima tugas darinya. Ketika dia memiliki pekerjaan dalam kehidupan sehari-hari, dia selalu menghadapinya, tetapi hasilnya selalu tidak memuaskan. "Bahkan meskipun aku adalah putri Chen Yaoting, Wali Kota He tidak mau menatapku."     

Ketika Qiu Shaoze melihatnya tampak tertekan, dia mencoba menghiburnya dan berkata, "Seperti yang kamu katakan sebelumnya, bisnis dan politik bukanlah keluarga. Selain itu, yang harus kita wawancarai dalam masalah ini, tidak harus Wali Kota He."     

"Benarkah?" kata Chen Youran. Ketua Redaksi Zhou selalu berbuat baik kepadanya di kantor majalah. Jika tugas kali ini tidak berjalan baik dan memiliki kemungkinan hampir tidak bisa terselesaikan dengan baik, dia selalu merasa malu kepadanya.     

Qiu Shaoze melihat bahwa Chen Youran memiliki harapan di matanya setelah mendengar perkataannya. Dia tidak tega untuk menuangkan air dingin ke matanya, tetapi dia tetap harus mengatakan yang sebenarnya, "Kecuali jika Ketua Redaksi Zhou setuju untuk mengganti orang."     

Mereka menunggu di luar hotel hingga acara amal yayasan berakhir. Orang-orang mulai berhamburan keluar hotel sedikit demi sedikit. Ji Jinchuan adalah orang pertama yang keluar dari hotel. Chen Youran harus mengakui bahwa pria itu tampak seperti cahaya bintang yang menyilaukan, bersinar terang dimana-mana. Wajahnya sangat tampan, postur tubuhnya tinggi tegak dan karakter yang dimilikinya sangat bagus. Pria itu tampak berjalan dengan cepat dan orang-orang di belakang yang membuntutinya, tampak seperti para prajuritnya.     

Ketika Chen Youran melamun, Qiu Shaoze melihat He Zimin keluar dari ruang konferensi. Dia pun langsung menyeretnya yang masih dalam lamunan untuk bertemu dengan target wawancara mereka. Dia mencoba bertarung untuk yang terakhir kalinya.     

Begitu mereka mendekat, He Zimin mengerutkan kening dan menatap mereka dengan dingin, "Kalian berdua masih belum menyerah!"     

Qiu Shaoze memohon dengan suara lembut, "Wali Kota He, kami hanya membutuhkan waktu Anda selama beberapa menit untuk melakukan wawancara sederhana. Majalah Me tidak akan menulis kabar buruk seperti majalah-majalah hiburan gosip lainnya. Tolong beri kami kesempatan."     

Hari ini, semua yang datang ke acara yayasan amal berasal dari kelas atas. Mereka tidak memiliki rasa penasaran yang sama dengan orang-orang dari kalangan biasa. Mereka hanya saling memandang dari belakang dan tidak berhenti untuk menonton berita.     

He Zimin benar-benar kehilangan kesabaran. Matanya penuh dengan tatapan jijik, wajahnya tampak tegang dan gelap. Rasanya dia ingin menyerang mereka. Asistennya yang ada di belakangnya menarik pakaiannya dan menggelengkan kepala ke arahnya untuk memberi isyarat.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.